30 Agustus 2013

Proyek Menulis "Kasih Tuhan Dalam Hidupku"

Salam Damai Kristus!

Teman-teman terkasih,
Pernahkah teman-teman berada dalam kesulitan dan ketika teman-teman berdoa, permasalahan itu dapat terselesaikan?
Pernahkah teman-teman menginginkan sesuatu kemudian mendapatkannya?
Pernahkah teman-teman merasakan tangan Tuhan sedang menggenggam tanganmu ketika kau gelisah?
Pernahkah teman-teman merasakan kasih-Nya?

Saya percaya teman-teman pasti pernah merasakan kasih Tuhan dalam hidup teman-teman. Namun apalah arti kasih Tuhan jika hanya kita nikmati sendiri? Maka dari itu, saya, Luiza, bekerja sama dengan team "Proyek Kasih" mengajak teman-teman untuk membagikan kisah pengalaman spiritual yang pernah teman-teman alami melalui sebuah tulisan. Ya! Hanya lewat tulisan. Mari kita sebarkan kasihNya, perbuatanNya dan firmanNya agar semakin banyak orang yang percaya kepadaNya.

source

Kirimkan kisahmu dengan ketentuan sebagai berikut:

Syarat Kolaborator:
KAMU! Ya, kamu dan siapa saja asalkan WNI, kamu boleh berkontribusi dalam proyek kasih ini. Usia? Jenis Kelamin? Ras? Lokasi? NO NEED! Ada kemauan, ada jalan. :)
Tiap kolaborator boleh mengirimkan kisah maksimal 2 (dua) kisah.


Ketentuan tulisan:
1. Kisah diketik dengan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, diketik di Microsoft Word, ukuran kertas A4, margin standart, font: Times New Roman, ukuran font: 12, spasi: single (1)

2. Panjang kisah berkisar antara 500-1000 kata atau sekitar 2-4 halaman A4

3. Judul tulisan BEBAS.

4. Simpan kisahmu dengan format file name: [Judul] - [Nama Kontributor]
Contoh: Keajaiban Doa - Agustina

5. Kisah yang dikirimkan merupakan kisah nyata. Boleh kisah teman, saudara atau handai taulan *wew* asalkan kontributor TELAH MEMINTA IJIN dari orang yang bersangkutan.

6. Dengan mengirimkan naskah, maka para kontributor menyatakan bahwa naskah tersebut adalah hasil ciptaannya sendiri, bukan saduran, plagiat apalagi copas. Jika terjadi tuntutan terkait originalitas tulisan maupaun pengiriman tulisan tanpa ijin orang yang bersangkutan, hal tersebut merupakan tanggung jawab kontributor.

Ketentuan Pengiriman:
1. Kirimkan kisahmu dalam bentuk lampiran/attachment (bukan di body email) ke alamat email: proyekkasih@gmail.com
2. Sertakan data diri pada halaman terakhir naskah: Nama, Alamat, No. Handphone, Nama Gereja, Alamat Facebook (jika ada), Twitter (jika ada)
3. Kirimkan kisahmu dengan format subjek email: [Proyek Kasih] - [Judul Kisah] - [Nama Kontributor] Contoh: Proyek Kasih - Keajaiban Doa - Agustina
4. Naskah ditunggu hingga 30 September 2013 pukul 23.59 WIB.

Royalti
Kumpulan kisah ini akan diterbitkan secara SELF-PUBLISHING di nulisbuku.com. Setiap kontributor tidak akan mendapatkan royalti karena royalti penjualan akan disumbangkan pada yayasan sosial (akan ditentukan nanti) dan kami menerima masukkan untuk nama yayasan yang akan disumbang.

Beseran royalti sebesar 60% dari keuntungan per buku. Keuntungan per buku diperoleh dari harga jual buku setelah dikurangi dengan biaya cetak buku. Untuk info lebih jelas mengenai royalti bisa dibaca di nulisbuku.com/faq. Seluruh royalti akan disumbangkan, sasaran belum ditentukan. Kami menerima usul untuk tujuan untuk menyumbangkan royalti tersebut.

That's All! Please don't hesitate if you have a question about this project. You can send an email to our mailbox or give your question in this article on 'comment box'. 

Sebarkan proyek kasih ini kepada teman-temanmu. Semoga dengan terus menyebarkan kesaksian, kasih Tuhan semakin mengalir dalam hidupmu.

Proficiat!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sila komentar. Komentarmu adalah penyemangat untuk tulisan berikutnya! See ya! ^^